SUARA MERDEKA JOGJA - Simak contoh kata sambutan peringatan Isra Miraj yang singkat dan lengkap dari awal pembukaan hingga penutup dan cocok untuk pengajian di tahun 2023.
Dalam rangka memperingati peringatan Isra Miraj 2023, ketahui contoh kata sambutan yang singkat agar nantinya akan dapat digunakan.
Berdasarkan pada kalender tahun 2023, peringatan Isra Miraj akan diperingati pada Sabtu 18 Februari 2023 mendatang.
Dalam rangka memperingati Isra Miraj tentunya dapat diperingati salah satunya dengan melaksanakan atau mengadakan pengajian.
Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Singkat yang Terbaru dengan Kata Menyentuh Hati: Tema Tentang Isra Miraj
Salah satu agenda acara dalam pengajian tentunya akan memberikan waktu untuk adanya sambutan dalam rangka peringatan Isra Miraj bagi seseorang ataupun Ustadz yang akan mengisi.
Bagi yang nantinya akan memberikan kata ucapan sambutan Isra Miraj di tahun 2023 ini maka dapat terlebih dahulu menyiapkan mengenai materi apakah yang akan disampaikan.
Terkait dengan materi yang akan disampaikan dalam Isra Miraj, pertama-tama adalah mengenai refleksi adanya peristiwa penting yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW tersebut.
Kemudian nantinya dalam sambutan juga dapat menyampaikan mengenai tauladan yang dapat dilakukan setelah peristiwa Isra Miraj tersebut.
Baca Juga: Tulisan Arab Sholawat Pendek Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammad, Lengkap Teks Latin dan Artinya
Contoh Teks Pembukaan Peringatan Isra Miraj
Selengkapnya, maka berikut merupakan contoh kata sambutan peringatan Isra Miraj yang lengkap dan singkat:
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Assolaatu wassalamu’ala asrofil anbiyaa-I wal mursalin
Wa ala alihi wa ashabihi ajma’in, amma ba’du
Yang terhormat hadirin sekalian yang berbahagia dan dimuliakan oleh Allah SWT
Sebelum memulai acara ini, marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, atas nikmat yang dianugerahkan kepada kita semua, sehingga khususnya pada malam hari yang berbahagia ini kita semua diberi kenikmatan berupa kesehatan jasmani dan rohani untuk bersama-sama berkumpul di tempat ini.
Shalawat serta salam hendaklah selalu kita sanjungkan kepada Nabi Besar Muhammad saw beserta keluarga, sahabat, dan para pengikutnya hingga akhir zaman. Karena beliaulah suri tauladan kita dalam berakhlakul karimah dan beliaulah Khatimul Anbiya’ penyempurna ajaran Islam sebagai rahmatan lil’alamin.
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa hari ini kita akan memperingat hari Isra Mi'raj. Dimana hari tersebut menjadi salah satu hari besar bagi kita, para umat muslim. Lewat peristiwa itu pula umat muslim mulai mengenal perintah sholat. Yang mana perintah tersebut adalah perintah yang sangat mulia dan menjadi kewajiban utama bagi seluruh umat Islam.
Hadirin yang kami hormati,
Pada kesempatan ini juga saya ingin mengucapkan terima kasih yang kepada semua pihak yang telah banyak membantu hingga diselenggarakan acara Isra Miraj kali ini.
Kemudian, saya juga memohon kiranya kita semua dapat mendengarkan tausiah tersebut dengan seksama dan dengan khidmat, agar kita dapat mengambil hikmah dari tausiah tersebut serta mengamalkannya di kehidupan sehari-hari.
Baiklah, mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan pada hari ini. Atas nama panita penyelenggara, mohon maaf jika dalam pelaksanaan acara ini ada kekurangan atau ketidakpuasan. Semuanya itu kekhilafan kami yang tidak kami sengaja dan luar batas kemampuan kami.
Akhir kata, wa billahitaufiq walhidayah,
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Baca Juga: Contoh Susunan Acara Isra Miraj di Masjid: Lengkap dengan Teks Pembawa Acara MC Terbaru
Artikel Terkait
Contoh Teks MC Isra Miraj 2023 Lengkap Pembukaan Penutup dan Susunan Acaranya, Bisa untuk Pengajian Sekolah
Contoh Teks Pidato Isra Miraj Lomba Siswa SD, SMP, dan SMA: Ini Link Download PDF
Teks MC Acara Isra Miraj Terbaru, Ini Susunan Acara Peringatan Lengkap Untuk Pengajian Tahun 2023
Contoh Susunan Acara Isra Miraj di Masjid: Lengkap dengan Teks Pembawa Acara MC Terbaru
Tulisan Arab Sholawat Pendek Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammad, Lengkap Teks Latin dan Artinya
Teks Khutbah Jumat Singkat yang Terbaru dengan Kata Menyentuh Hati: Tema Tentang Isra Miraj