Doa Niat Sholat Gerhana Bulan 8 November 2022 dengan Tulisan Latin dan Arab, Ini Tata Cara Shalat Khusuf

- Senin, 7 November 2022 | 11:15 WIB
Ilustrasi: Tata cara dan bacaan doa niat sholat saat Gerhana Bulan Total 8 November 2022 atau shalat Khusuf. (PEXELS/ Alena Darmel)
Ilustrasi: Tata cara dan bacaan doa niat sholat saat Gerhana Bulan Total 8 November 2022 atau shalat Khusuf. (PEXELS/ Alena Darmel)

SUARA MERDEKA JOGJA – Simak doa niat sholat Gerhana Bulan untuk Gerhana Bulan Total 8 November 2022 lengkap tulisan latin, Arab, dan artinya.

Adapun sholat saat Gerhana Bulan yaitu shalat Khusuf yang dapat dilaksanakan setelah masuk waktu Maghrib.

Fenomena Gerhana Bulan Total akan terjadi pada Selasa, 8 November 2022 dan dapat diilihat di seluruh wilayah Indonesia.

Melansir dari laman Instagram resmi @lapan_ri, Gerhana Bulan Total tersebut dapat dilihat mulai jam 18.00 WIB, 19.00 WITA, dan 20.00 WIT.

Baca Juga: Ada Apa di Tanggal 8 November 2022? Cek Jam Berapa Fenomena Gerhana Bulan Total dan Berapa Lama 

Sementara untuk durasi total fenomena ini akan berlangsung selama 1 jam 24 menit 58 detik.

Kemudian, bagi umat Islam saat terjadinya Gerhana Bulan tersebut dianjurkan untuk melaksanakan shalat Khusuf.

Hal tersebut juga sesuai dengan anjuran Rasulullah SAW dalam Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim, yang artinya:

“Sesungguhnya matahari dan rembulan adalah dua tanda-tanda kekuasaan Allah, maka apabila kalian melihat Gerhana, maka berdoalah kepada Allah, lalu shalatlah sehingga hilang dari kalian gelap, dan bersedekahlah,” HR Bukhari – Muslim.

Baca Juga: Tata Cara Sholat Gerhana Bulan Total 8 November 2022 yang Baik dan Benar Disertai Bacaan Doa 

Pada saat sholat Gerhana ada yang istimewa yaitu pada saat rukuk umat islam disunnahkan untuk membaca tasbih berulang – ulang, yaitu

سُبْحَانِ رَبِّيَ الْعَظِيْمِ وَبِحَمْدِهِ

Berikut tata cara melaksanakan shalat Khusuf:

  1. sholat Gerhana dilaksanakan saat waktunya, yaitu jika di wilayah Indonesia Bagian Barat maka bisa laksanakan selepas sholat Maghrib
  2. Sebelum sholat, jamaah mengucapkan, Ashsholatu jamiah
  3. Kemudian membaca doa niat sholat Gerhana Bulan seperti berikut:

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا/مَأمُومًا لله تَعَالَى

Ushollii sunnatal khusuufi rok’ataini imaaman lillaahi ta’laa (jika imam)

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X