Jadwal Timnas Indonesia vs Curacao Tanggal Berapa? Nonton Pertandingan FIFA Matchday di TV Ini

- Rabu, 21 September 2022 | 19:30 WIB
Ilustrasi: Simak jadwal pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curcao lengkap dengan di TV mana akan disiarkan. (PEXELS/ Pixabay)
Ilustrasi: Simak jadwal pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curcao lengkap dengan di TV mana akan disiarkan. (PEXELS/ Pixabay)

SUARA MERDEKA JOGJA – Info jadwal Timnas Indonesia vs Curacao cek tanggal berapa pertandingan tersebut dan di TV apa bisa nonto FIFA Matchday.

Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan segera menyambjt Curacao di laga pertandingan FIFA Matchday.

Adapun jadwal pertandingan Timnas Indonesia vs Curacao akan tayang di tanggal 24 dan 27 September 2022.

Pertandingan tersebut nantinya akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung dan Stadion Pakansari, Bogor.

Baca Juga: Jadwal Liga 2 Kamis 22 September 2022 Lengkap Jam Tayang, Siaran Langsung TV Apa, dan Link Live Streaming

Timnas Indonesia sebagai tuan rumah telah memulai pertandingan pada Senin, 19 September 2022 lalu di Lapangan Sidolig, Kota Bandung, Jawa Barat.

Digelar di kandang sendri, Shin Tae Yong tetap memohon dukungan para supporter pada pertandingan FIFA Matchday 24 dan 27 September 2022 tersebut.

“Kami mohon dukungan kepada para fans untuk memberi dukungan penuh kepada para pemain timnas. agar bisa semakin berkembang ke depannya,” jelas Shin Tae Yong dikutip dari ANTARANEWS, Senin, 19 September 2022.

Saat ini, Shin Tae Yong telah memegang 23 nama pemain yang akan turut bertanding di Timnas melawan Curacao.

Baca Juga: Link Nonton Love in Contract Episode 1 Tayang Malam Ini 21 September 2022, Streaming Bukan di Drakorindo

Sederet nama tersebut di antaranya Nadeo Argawinata, Ricky Kambuaya, Fachruddin, Aryanti, Asnawi Mangkualam, Elkan Baggot, Eggy Maulana, Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, dan Pratama Arhan.

Selengkapnya, berikut daftar pemain yang turut bertanding melawan Curacao:

  1. Asnawi Mangkualam Bahar - Ansan Greeners
  2. Egy Maulana Vikri - FC Vion Zlate Moravce
  3. Witan Sulaeman - AS Trencin
  4. Elkan William Tio Baggott - Gillingham FC
  5. Sadill Ramdani - Sabah FC
  6. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
  7. Fachruddin Aryanto - Madura United
  8. Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya Surabaya
  9. Marselino Ferdinan - Persebaya Surabaya
  10. Koko Ari Araya - Persebaya Surabaya
  11. Rachmat Irianto - Persib Bandung
  12. Ricky Kambuaya - Persib Bandung
  13. Marc Klok - Persib Bandung
  14. Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta
  15. Muhammad Ferarri - Persija Jakarta
  16. Muhammad Riyandi - Persis Solo
  17. Yakob Sayuri - PSM Makassar
  18. Muhammad Ramadhan Sanantha - PSM Makassar
  19. Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo 1973
  20. Muhammad Dimas Drajad - Persikabo 1973
  21. Muhammad Rafli - Arema FC
  22. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC
  23. Nadeo Arga Winata - Bali United

Baca Juga: Jadwal Sekaten Jogja 2022 sampai Tanggal Berapa dan di Mana? Ini Harga Tiket Pasar Malam Terbaru

Jadwal Tayang

Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Curacao akan tayang pada 24 dan 27 September 2022 mendatang dan aka disiarkan di TV Indosiar.

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X